5 Cara Mudah Meningkatkan Blog Agar Lebih Berkualitas

Cara Meningkatkan Blog Berkualitas - Mempunyai Blog yang berkualitas tentunya bukan hal yang mudah dilakukan. Perlu kerja keras untuk membuatnya semakin diminati pengunjung untuk berkunjung kembali ke blog anda. Blog yang disukai banyak orang mungkin merupakan mimpi bagi seorang maniak blogger seperti saya. Tahapan belajar blog yang saya lakukan masih jauh dari sebutan mastah. Yang saya lakukan hanya belajar terus agar mendapatkan sebuah kepuasan maksimal sesuai dengan kemampuaan saya. Sebenarnya ada beberapa cara simple yang harus di lakukan untuk anda para pengguna blog. Berikut saya ulas mengenai Cara Meningkatkan Kualitas Blog agar lebih banyak pengunjung.
5 Cara Mudah Meningkatkan Blog Berkualitas
Meningkatkan Kualitas Blog

Cara Meningkatkan Blog Berkualitas

  1. Bangun konten berkualitas, caranya dengan mengetik hasil pemikiran anda mengenai keyword yang anda bidik. Jadi usahakan konten anda memiliki keunikan sebesar 80-90%. Bagaimana supaya mendapatkan konten yang unik? Sangat mudah. Yang harus anda lakukan pertama adalah perbanyak membaca artikel blog lain. Membaca akan membuat kosa kata anda melimpah. Sehingga untuk menulis konten pada suatu keyword tertentu akan sangat mudah. Itulah pentingnya membaca bagi anda para blogger. Tidak dikecualikan juga untuk saya pribadi. Konten dengan hasil pemikiran anda sendiri merupakan konten unik. Bahkan bisa mencapai keunikan 100%. Karena setiap pemikiran orang lain dengan anda pasti memiliki perbedaan dalam mengolah kata untuk sebuah konten pada blognya.
  2. Sebarkan atau share konten informasi yang anda buat kepada orang lain pengguna internet. Saya yakin banyak dari anda yang sudah mengetahui caranya. Jika dari saya pribadi, untuk menyebarkan hasil konten yang saya tulis yaitu dengan melakukan kegiatan Link Building, Sosial Media, Forum, Compaign, Email Marketing dan lain-lain.
  3. Mengerti bagaimana cara kerja google melihat situs anda. Salah satu cara google melihat situs anda yaitu dengan kata kunci yang anda gunakan di halaman situs lain menggunakan link ke situs anda. Hal ini berkaitan dengan anchor text. Penggunaan anchor text yang tepat dan benar dapat membuat backlink anda berkualitas. mengenai Cara membuat anchor teks yang tepat dapat anda dilihat pada artikel selanjutnya.
  4. Untuk membuat sebuah situs blog, anda harus benar-benar memahami tujuan anda dalam membuat sebuah situs blog. Jika tujuan anda membuat situs blog untuk Online Earning, maka anda harus memperhatikan niche yang sesaui dengan kebijakan google untuk situs Blog anda. Google tidak akan menerima Situs blog yang memiliki niche berbau porno atau kecurangan dalam penggunaan layanan dan lain-lain yang berbau ilegal. Jadi sangat penting bagi anda untuk mencari ide niche yang baik untuk membangun sebuah blog.
  5. Terakhir adalah dengan mengikuti panduan webmaster tools. Ada banyak fitur untuk mengatur situs blog anda pada webmaster tools. Gunakan webmaster tools untuk meningkatkan kualitas blog yang anda bangun. Silahkan anda kunjungi Webmaster Tools ini jika anda menginginkan konten anda serta blog anda cepat terindex oleh Google.
Baca Juga Membuat Privacy Policy
Sekian Cara singkat meningkatkan kualitas blog yang dapat saya sampaikan. Semoga cara tersebut dapat membantu anda untuk membangun sebuah blog yang berkualitas dan dikenal banyak orang. Terimakasih sudah berkunjung ke situs Firman Blog's SEO dan membaca artikel yang saya buat mengenai cara meningkatkan kualitas blog, Ketemu lagi di artikel selanjutnya. Salam Blogging!

14 komentar

  1. masalah penulisan ane masih bingung gan, suka berbelit belit gimanaaa gitu :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Sama gan... Terkadang saya juga begitu... maka dari itu untuk mengantisipasinya dengan memperbanyak baca artikel blog orang lain gan... dengan begitu kosa kata kita bisa bertambah... paling tidak sedikit terbantu.

      Hapus
  2. wihh banyak bener informasinya jadi bermanfaat nh, thx gan

    BalasHapus
  3. bener banget tuh gan, untuk mengsharenya di internet, dengan cara yang sudah disebutkan di atas memang ampuh.

    BalasHapus
  4. singkat padat dan jelas. sangat mudah di mengerti...
    saya suka cara penyampaian anda (y)

    BalasHapus
  5. Bagus gan sangat bermanfaat sekali khususnya di kalangan blogger

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih gan... disanjung mulu moga gag besar kepala nih :D

      Hapus
  6. gan kalo keyword maksimal brapa kata ya ??

    BalasHapus
    Balasan
    1. Kalow keyword menurut saya bukan jumlah kata gan, tapi jumlah huruf... Klo gag salah sih tidak boleh lebih dari 150 karakter... Saya cek pakai SEOquake << PlugIn browser untuk membuat konten blog... lebih lengkapnya coba agan cari di SE google

      Hapus
  7. makasih gan tipsnya,,, sangat bermanfaat

    BalasHapus